Senin, 15 Februari 2016

Jenis-jenis Shampo yang Sesuai Untuk Jenis Rambut yang Perlu Anda Ketahui


Dalam melakukan perawatan rambut menggunakan shampo, alangkah baiknya jika anda terlebih dahulu mengetahui jenis rambut anda sendiri? Jenis shampo apa yang dibutuhkan oleh rambut anda? Sehingga perawatan yang anda lakukan akan memberikan hasil yang lebih maksimal. Nah, berikut ini beberapa jenis shampo yang sangat cocok digunakan oleh jenis rambut anda:

Everyday. Jenis shampo yang tepat digunakan oleh anda yang mencuci rambut setiap hari dan yang memiliki kulit kepala yang sensitif.

Moisturizing. Jenis shampo yang tepat digunakan oleh anda yang mempunyai rambut kering, rapuh, dan mudah patah. Atau bisa juga digunakan oleh anda yang melakukan penataan rambut yang berlebihan.

Balancing. Jenis shampo yang tepat digunakan oleh anda yang memiliki batang rambut dan kulit kepala berminyak.

For Swimmers. Jenis shampo yang tepat digunakan oleh anda yang ingin mengembalikan kehitaman alami dan kemilau rambut.

Black & Shiny. Jenis shampo yang tepat digunakan oleh anda yang seringkali melakukan aktifitas di bawah terik sinar matahari, di dalam air asin/garam, atau di dalam air yang banyak mengandung klorin.

Ekstra Volume. Jenis shampo yang tepat digunakan oleh anda yang memiliki rambut lemas dan kempes. Shampo jenis ini akan membuat rambut anda tampak lebih mengembang dan lembut. 

Smooth & Soft. Jenis shampo yang tepat digunakan oleh anda yang memiliki rambut kaku dan terlalu mengembang, sehingga menjadikannya lebih halus dan lembut.

Artikel Terkait

Jenis-jenis Shampo yang Sesuai Untuk Jenis Rambut yang Perlu Anda Ketahui
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email